Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) adalah induk organisasi olahraga tenis meja di Indonesia yang berfungsi untuk mengembangkan, membina, dan memasyarakatkan olahraga tenis meja di tingkat nasional dan internasional. Didirikan pada 1939 dengan nama Persatuan Ping Pong Seluruh Indonesia (PPPSI), organisasi ini kemudian berganti nama menjadi PTMSI pada tahun 1958